KOMPAStekno

KOMPAStekno


5 Ponsel Android Baru Lenovo

Posted: 12 Feb 2013 12:08 PM PST

JAKARTA, KOMPAS.com — Lenovo membuka tahun 2013 dengan memasarkan lima smartphone Android seri IdeaPhone, Selasa (12/2/2013). Lima smartphone Lenovo tersebut adalah S890, S720, P770, A800, dan A690.

Lenovo IdeaPhone S890, S720, dan P770 menyasar kelas middle atau menengah. Adapun A800 dan A690 diposisikan di pasaran yang lebih rendah, yaitu low end.

Lenovo Ideaphone S890 yang dibekali layar 5 inci beresolusi 960 x 540 q dan kamera 8 megapiksel ini memiliki harga yang paling tinggi dibandingkan empat tipe lainnya.

Perangkat yang menggunakan prosesor Mediatek 6577T 1.2 GHz dual-core ini sudah dipasarkan di Indonesia dengan harga Rp 2,8 juta.


Adapun S720 memiliki layar IPS 4,5 inci dengan resolusi 960 x 540 dan 2 kamera. Di bagian depan, terdapat kamera 1 megapiksel. Di bagian belakang dilengkapi kamera 8 megapiksel.

Perangkat yang satu ini dipersenjatai baterai dengan kapasitas besar 2.000 mAh dan dijual dengan harga Rp 2,5 juta.

Lenovo IdeaPhone P770 memiliki kapasitas baterai terbesar di antara semua lini baru tersebut, yaitu 3.500 mAh. Menurut klaim Lenovo, baterai ini mampu mendukung 30 jam waktu bicara untuk satu kali pengisian. Perangkat ini juga mampu untuk mendeteksi baterai palsu melalui fitur "genuine battery detection".

Selain itu, P770 dilengkapi fitur "USB on-the-go", mengizinkan pengguna untuk membuka file yang terdapat dalam perangkat USB seperti flashdisk. Produk yang satu ini dijual dengan harga Rp 2,6 juta.

Lenovo IdeaPhone A800 memiliki spesifikasi prosesor 1,2 GHz dual-core, slot dual-SIM, layar 4,5 inci, dan baterai 2.000 mAh.

Untuk ukuran ponsel dengan prosesor dua-core, A800 dijual dengan harga relatif terjangkau, yaitu di angka Rp 1,65 juta.

Lenovo IdeaPhone A690 merupakan ponsel dengan harga terendah di peluncuran kali ini. Produk yang memiliki layar 4 inci dan kemampuan dual-SIM ini dibanderol dengan harga Rp 1,15 juta.

Berikut daftar spesifikasi dari 5 perangkat tersebut.

Lenovo IdeaPhone A690

- Prosesor Mediatek 6575 1 GHz
- RAM 512 MB
- Layar 4 inci dengan resolusi 800 x 480
- Sistem Operasi Android 2.3 Gingerbread
- Kamera Utama 3,2 megapiksel
- Kamera depan -
- Dimensi 124,4 x 65,1 x 11,25 mm
- Bobot 135 g
- Konektivitas WiFi, Bluetooth, A-GPS, FM Receiver
- Kapasitas baterai 1,500 mAh  
- Harga Rp 1,15 juta

A800

- Prosesor Mediatek 6577T 1,2 GHz dual-core
- RAM 512 MB
- SIM Slot dual-SIM
- Layar IPS 4,5 inci resolusi 854 x 480
- Sistem Operasi Android 4.0 Ice Cream Sandwich
- Kamera Utama 5 megapiksel
- Kamera depan -
- Dimensi 133,5 x 68,9 x 11,5 mm
- Bobot 155 g
- Konektivitas Bluetooth, WiFi, A-GPS, FM Receiver
- Kapasitas baterai 2.000 mAh  
- Harga Rp 1,65 juta

P770

- Prosesor Mediatek 6577 1,2 GHz dual-core
- RAM 1 GB
- SIM Slot dual-SIM  
- Layar IPS 4,5 inci 960 x 540
- Sistem Operasi Android 4.1 Jelly Bean
- Kamera Utama 5 megapiksel
- Kamera Depan 0,3 megapiksel
- Dimensi 132 x 67 x 11,7 mm
- Konektivitas Bluetooth, WiFi, USB, A-GPS, FM Receiver
- Kapasitas Baterai 3.500 mAh  
- Harga Rp 2,6 juta

S720

- Prosesor Mediatek MT6577 1 GHz dual-core
- RAM 512 MB
- SIM Slot dual-SIM  
- Layar IPS 4,5 inci 960 x 540
- Sistem Operasi Android 4.0 Ice Cream Sandwich
- Kamera Utama 8 megapiksel
- Kamera Depan 1 megapiksel
- Dimensi 132,3 x 68,3 x 9,9 mm
- Bobot 140 g
- Konektivitas Bluetooth, WiFi, USB, A-GPS, FM Receiver
- Kapasitas Baterai 2.000 mAh  
- Harga Rp 2,5 juta

S890

- Prosesor Mediatek 6577T 1,2 GHz dual-core
- RAM 1GB
- SIM Slot dual-SIM  
- Layar IPS 5 inci 960 x 540
- Sistem Operasi Android 4.1 Jelly Bean
- Kamera Utama 8 megapiksel
- Kamera Depan 0,3 megapiksel
- Dimensi 143,6 x 74,2 x 9,3 mm
- Bobot 176 g
- Konektivitas Bluetooth, WiFi, USB, A-GPS, FM Receiver
- Kapasitas Baterai 2.250 mAh
- Harga Rp 2,8 juta

Rilis Office 365, Microsoft Janjikan Bonus

Posted: 12 Feb 2013 11:04 AM PST


JAKARTA, KOMPAS.com - Pengguna rumahan dan perorangan di Indonesia yang ingin mendapatkan productivity suite dengan harga "bersahabat" kini memiliki pilihan baru: Office 365.

Suite office anyar dari Microsoft ini sekarang sudah bisa diperoleh di Indonesia melalui situs online Microsoft dan retailer yang menjadi rekanan raksasa software tersebut.

Pihak Microsoft turut meramaikan peluncuran Office 365 dengan menjanjikan sejumlah bonus untuk pembeli, yaitu gratis 60 menit panggilan suara ke jalur-jalur telepon melalui Skype dan ruang penyimpanan di layanan cloud storage Microsoft, SkyDrive.

"Office 365 secara default menyediakan ruang penyimpanan sebesar 7 GB di SkyDrive, tapi begitu pengguna melakukan sign-up, kapasitasnya ditambah 20 GB menjadi 27 GB," ujar Presiden Direktur Microsoft Indonesia Andreas Diantoro dalam acara peluncuran di Jakarta, Selasa (12/2/2012) siang.

Langganan

Berbeda dengan Office 2013 yang merupakan paket office standar dengan installer fisik dan lisensi untuk 1 perangkat, Office 365 berbasis cloud dan bisa digunakan di beberapa perangkat berbeda hingga 5 buah, termasuk  PC desktop, laptop, smartphone, dan tablet berbasis Windows atau Mac OS.

Software ini pun menggunakan model "langanan" di mana pengguna membayar sejumlah biaya untuk mengunakan Office 365 selama jangka waktu 1 tahun.

Besar biaya tahunannya adalah Rp 729.000 untuk versi Home Premium atau sekitar Rp 60 ribu per bulan, sementara Office 365 University memiliki biaya langganan Rp 639.999 yang berlaku selama 4 tahun. "Jadi, untuk paket university, kalau dihitung-hitung biayanya hanya Rp 13 ribu per bulan," imbuh Andreas.

Office 365 University hanya bisa digunakan oleh institusi pendidikan tinggi terakreditasi yang mendaftarkan diri ke Microsoft. Adapun Office 365 Home and Student bebas dipakai oleh siapa saja. Perbedaan antara kedua versi itu terletak pada Microsoft Access dan Publisher yang tak tersedia pada Office 365 University.

Apa yang akan terjadi begitu masa langganan berakhir? "Pertama-tama, pengguna akan diingatkan untuk memperbarui lisensi. Kalau itu tidak dilakukan, pengguna tetap dapat memakai Office 365, tetapi hanya untuk membuka dokumen," ujar Business Group Head Divisi Microsoft Office Microsoft Indonesia Bonnie Mamanua.

Berada di awan

Karena mengandalkan cloud computing, Presiden Direktur Microsoft Indonesia Andreas Diantoro mengklaim bahwa Office 365 tidak memerlukan komputer berkinerja tinggi untuk bisa dijalankan.

"Karena semua proses dijalankan di-cloud, data aplikasi tidak tersimpan di komputer pengguna," jelas Andreas. Alhasil, menurut dia, Office 365 pun bisa berjalan di komputer lawas, asalkan memakai Windows 8 atau Windows 7.

Office 365 yang mampu mengedit file PDF ini pun secara default menyimpan data dokumen pengguna dalam SkyDrive.

Lalu, bagaimana dengan kinerja software berbasis cloud ini di Indonesia yang kecepatan jaringan internetnya tidak terlalu bagus dan sering bermasalah?

Soal itu, Andreas mengatakan bahwa pengguna Office 365 tak harus selalu online untuk bisa memakai software tersebut.

"Biarpun datanya ada di cloud, kita tetap bisa meng-edit maupun melihat dokumen. Kalau koneksi internet melambat, Office 365 hanya akan menarik data aplikasi yang sedang dipakai pengguna saja -- misalnya Word -- untuk menghemat bandwidth. Sisanya akan ditarik begitu koneksi membaik," papar Andreas, seraya menambahkan bahwa kecepatan koneksi 1,1 Mbps sudah lebih dari cukup untuk menjalankan Office 365.

Karena file program disimpan di server Microsoft, pengguna tak lagi perlu melakukan update secara manual. Semua pembaruan sudah diterapkan secara otomatis oleh Microsoft dan tinggal dijalankan oleh pemakai Office 365.

"Sesuai makna angka '365' yang mencerminkan jumlah hari dalam 1 tahun, artinya selalu tersedia dan siap digunakan," tukas Andreas. 

Besok, Karyawan Indosat Demo di HI

Posted: 12 Feb 2013 09:51 AM PST

JAKARTA, KOMPAS.com - Pesan broadcast yang disebar lewat BlackBerry Messenger (BBM) terkait rencana demonstrasi karyawan Indosat pada esok hari di Bundaran HI Jakarta, ternyata benar adanya.

Karyawan Indosat akan meminta Kejaksaan Agung menghentikan kriminalisasi dugaan korupsi penyalahgunaan frekuensi 2.100MHz dalam perjanjian bisnis PT Indosat Tbk dan anak perusahaannya, PT Indosat Mega Media (IM2),

Pesan broadcast BBM itu berbunyi: "Rabu 13/02/2013, hindari sepanjang jalan Medan Merdeka - MH Thamrin - Bundaran HI dan arah sebaliknya. Akan ada ribuan massa anggota Serikat Pekerja Indosat melakukan longmarch menuntut di hentikannya Kriminalisasi Industri Telekomunikasi oleh Kejaksaan Agung khususnya Jampidsus."

Pihak Indosat menyatakan maaf kepada masyarakat khususnya pengguna jalan atas terganggunya kenyamanan selama pelaksanaan aksi demonstrasi.

Director & Chief Commercial Officer Indosat Erik Meijer, mengatakan, aksi akan berlangsung sejak pukul 08.00 hingga 12.30 WIB. "Longmarch akan dilepas oleh Direktur Utama, Alexander Rusli, dari kantor pusat Indosat. Jadi Dirut juga ikut dalam aksi," kata Erik saat dihubungi KompasTekno.

Ia mengatakan, jika dilihat dari semangat karyawan dalam menuntut dihentikannya kasus ini, massa yang turun ke jalan kemungkinan bisa mencapai seribu orang.

Sikap Kejaksaan Agung yang kukuh memidanakan perjanjian bisnis Indosat dan IM2, lanjut Erik, dapat merugikan industri telekomunikasi di Indonesia. Padahal, model bisnis antara Indosat dan IM2 biasa digunakan oleh perusahaan penyedia jasa internet dan perusahaan penyelenggara jaringan telekomunikasi.

Praktisi telekomunikasi Onno W Purbo mengibaratkan perjanjian bisnis antara perusahaan penyelenggara jaringan telekomunikasi dan perusahaan penyedia jasa internet ini seperti pipa dan air.

Penyelenggara jaringan telekomunikasi seperti Telkomsel, Indosat, XL, atau Axis, adalah mereka yang memiliki infrastruktur telekomunikasi yang diibaratkan sebagai pipa saluran. Sementara penyelenggara jasa internet seperti IM2 atau CBN, adalah mereka yang mempunyai air yang mengalir dalam pipa.

Kementerian Komunikasi dan Informatika telah menyatakan, bentuk kerjasama Indosat dan IM2 telah sesuai dengan perundang-undangan.

Jika kerjasama Indosat dan IM2 dinyatakan bersalah oleh pengadilan, maka besar kemungkinan 200 perusahaan penyedia jasa internet di Indonesia juga akan dibawa ke meja hijau. Dikhawatirkan akan ada ketidakpastian hukum dalam industri telekomunikasi.

Direktur Kreatif BlackBerry Setia Pakai iPhone?

Posted: 12 Feb 2013 09:09 AM PST

JAKARTA, KOMPAS.com - Alicia Keys sejak 30 Januari 2013 direkrut sebagai Direktur Kreatif Global di perusahaan BlackBerry —yang dulu bernama Research In Motion (RIM). Meski demikian, nampaknya Keys masih suka menggunakan iPhone.

Pada Senin pagi (11/2/2013), penulis lagu dan penyanyi itu memunculkan sebuah kicauan dari akun Twitter pribadinya (@aliciakeys), yang berbunyi "Started from the bottom now were here!" Ada keterangan bahwa kicauan itu dipublikasi menggunakan aplikasi Twitter untuk iPhone.

Tak lama kemudian Keys menghapus kicauannya itu lalu mengklaim akun Twitter-nya telah dibajak.

Apakah Anda percaya bahwa akun @aliciakeys sempat dibajak? Atau jangan-jangan Keys masih setia dengan iPhone-nya?

Beberapa hari sebelum Keys resmi menjabat sebagai direktur kreatif global BlackBerry, ia masih membuat kicauan Twitter menggunakan iPhone. Meskipun, ada pula kicauan yang dipublikasi dengan BlackBerry.

Setelah kehadiran ponsel pintar dengan sistem operasi BlackBerry 10, Keys menobatkan dirinya sebagai pengguna setia BlackBerry. Ia berkomitmen untuk bekerja keras di BlackBerry untuk menjadikan perusahaan itu lebih kreatif dan inovatif, mulai dari desain hingga perangkat lunak.

"Kami berharap dapat bekerja bersama-sama dalam waktu lama," ujar Keys di sela acara peluncuran BlackBerry 10 di New York, AS.

Asha 301 Andalkan WiFi dan Dual SIM

Posted: 12 Feb 2013 08:29 AM PST

KOMPAS.com - Nokia masih konsisten untuk memasarkan produk dengan harga terjangkau. Perusahaan baru saja memperkenalkan ponsel Asha 301 yang bisa dipakai untuk dua kartu SIM dan mendukung jaringan nirkabel Wi-Fi, Selasa (12/2/2013).

Asha 301 hadir dengan layar sentuh seluas 3 inci beresolusi 400 x 240 pixel. Memori internal yang tersedia adalah 20MB, namun bisa diperluas dengan kartu eksternal MicroSD hingga 32GB.

Ia juga dibekali kamera 2MP, bluetooth 3.0, dan radio FM. Baterainya diklaim bisa bertahan hingga 17 jam untuk telepon.

Nokia menjanjikan Asha 301 akan dijual di Asia, India, Timur Tengah, Afrika dan Brazil pada kuartal pertama tahun 2013, dengan harga sekitar 102 dollar AS.

Jajaran produk Asha masih menjadi mesin uang bagi Nokia. Berdasarkan laporan keuangan kuartal 4 tahun 2012, Nokia berhasil menjual 9,3 juta unit ponsel Asha ke seluruh dunia.

Namun, perusahaan Finlandia ini tak bergantung sepenuhnya pada Asha. Mereka mengandalkan jajaran produk Lumia yang bersistem operasi Windows Phone untuk bertarung dengan iPhone dan Android di kancah ponsel pintar global.

No comments:

Post a Comment